ALOHA

Blog ini merupakan coretan dari berbagai permasalahan baik tentang iman, pandangan hidup, kumpulan bahan perkuliahan, masalah kesehatan dan masalah-masalah lain dalam kehidupan manusia. Blog ini hanyalah sebuah media untuk sharing tentang berbagai hal.


“Sometimes the questions are complicated and the answers are simple.”(Dr. Seuss)

Quotation

Sabtu, 26 Februari 2011

RISET PEMASARAN


Riset Pasar oleh Philip Kotler (Kotler & Keller, 2006) didefinisikan sebagai perancangan, pengumpulan, analisis dan pelaporan yang sistematis dari data atau temuan yang relevan dengan situasi pemasaran tertentu yang dihadapi perusahaan. Sedangkan American Marketing Association (AMA) (McDaniel, 2001) menjelaskan riset pemasaran sebagai fungsi yang penghubung konsumen, pelanggan dan masyarakat umum dengan pemasar melalui informasi ini digunakan untuk mengidentifikasi dan menentukan peluang dan masalah pemasaran; merumuskan, menyempurnakan dan mengevaluasi tindakan-tindakan pemasaran, memantau kinerja pemasaran, dan menyempurnakan pemahaman mengenai pemasaran sebagai sebuah proses serta pemahaman atas cara-cara yang dapat membuat aktivitas pemasaran menjadi lebih efektif. Maka riset pasar dapat dikatakan sebagai pengumpulan dan analisis secara sistematis dari data yang berhubungan dengan situasi pasar yang selanjutnya dgunakan untuk mengidentifikasi, menentukan peluang dan masalah untuk merumuskan, menyempurnakan dan mengevaluasi tindakan-tindakan pemasaran sahingga aktivitas pemasaran menjadi lebih efektif dan efisien.

MENELISIK MAKNA KEDEWASAAN

Setiap manusia mempunyai perkembangan fisik yang sama, mulai dari kandungan, lalu setelah lahir menjadi bayi, Balita, anak-anak, lalu remaja dan semakin lama menjadi tua, tetapi tidak menjamin orang sudah tua lantas menjadi dewasa.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, dewasa itu dimaknai sebagai akil balig, sampai umur, sudah bukan anak-anak atau remaja lagi. Lebih tepatnya, makna itu adalah dewasa jika ditinjau dari segi biologi. Sedangkan kalau dari segi hukum dewasa berarti ketika seseorang telah berusia 17 tahun ke atas atau sudah menikah. Paling tidak kedewasaan dapat dilihat dari beberapa perpektif di bawah ini:


10 MAKANAN YANG TIDAK SEHAT VERSI WHO

Makanan  merupakan kebutuhan setiap orang, karena melalui makanan tubuh mendapatkan asupan gizi yang akan memberikan tenaga dan menjaga kesehatan tubuh. Karena makanan menjadi sumber tenaga tubuh maka perlu memilih makanan sesuai dengan keperluan tubuh. tidak semua makanan berguna dan baik untuk kesehatan tubuh. WHO sebagai lembaga kesehatan PBB memberikan daftar makanan yang tidak baik dikonsumsi tubuh secara terus menerus karena karena akan merugikan kesehatan tubuh. berikut adalah daftar makanan yang tidak baik untuk kesehatan tubuh:
1. Gorengan 
Gorengan kandungan kalorinya tinggi, kandungan lemak/minyak dan oksidanya tinggi. Bila dikonsumsi secara regular dapat menyebabkan kegemukan, mengakibatkan hyperlipitdema dan sakit jantung korener. Dalam prosese menggoreng sering terjadi bnayak zat karsiogenik, hal mana telah dibuktikan kecenderungan kanker bagi mereka yang mengkonsumsi makanan gorengan jauh lebih tinggi dari yang tidak / sedikit mengkonsumsi makanan gorengan.

MENGATASI PERUT BUNCIT DENGAN SEMANGKA



Perut buncit memang bisa mengganggu penampilan. Nah, kalau tak ingin punya perut buncit diet semangka layak dicoba. Semangka diklaim bagus untuk mengempeskan perut buncit.

Kenapa semangka bagus untuk menghilangkan perut buncit?

Itu karena semangka adalah makanan dengan kepadatan energi yang rendah dan kalorinya sangat kecil walaupun orang makan dalam jumlah banyak.

Kamis, 10 Februari 2011

SEBUAH PENGORBANAN


Dalam kehidupan kita pasti ada orang-orang yang mengasihi (mencintai) kita meskipun kita seringkali tidak menyadari. Kita seringkali meremehkannya sampai suatu moment tertentu kita disadarkan bahwa ada orang yang mengasihi kita sampai-sampai dia mau berkorban untuk kita. Kita perlu belajar menghargai setiap orang di sekittar kita terutama keluarga kita, jangan pernah meremahkan mereka karena kadang-kadang kita tidak tahu bahwa mereka adalah orang-orang yang mengasihi kita lebih dari apa yang kita tahu.

Melalui postingan ini saya mau share tentang sebuah kisah yang menggambarkan pengorbanan seorang adik kepada kakaknya. Dia rela mengorbankan masa depannya untuk memberikan kesempatan kakaknya meraih kesuksesan. Saya kurang tahu sumber asli cerita ini dari mana, saya mendapatkannya di emailnya saya dan cerita ini sangat menyentuh hati saya maka saya memutuskan untuk share kepada teman-teman. Langsung saja simak dan nikmati saja cerita di bawah ini.

Minggu, 06 Februari 2011

Belajar Kehidupan dari Sebuah Pohon Tua


Hidup ini adalah sebuah proses. Hadapilah dengan TEGAR! 

Dalam kehidupan manusia begitu banyak instrik, problema hidup, kesulitan, dan kesukaran. Problema hidup merupakan bumbu-bumbu kehidupan manusia yang membawa manusia makin bijaksana dalam memnjalani hidup. Permasalahan hidup memberikan pembelajaran yang baik bagi setiap orang yang mau menjadi orang yang dewasa. Ketika permasalahan dalam melanda dalam kehidupan diperlukan satu sikap yang ulet dan ketergaran dan perlu ditambahkan pereskutuan dengan Tuhan. Niscaya kesulitan-kesulitan tersebut akan membuat kita menjadi lebih tegara dan bijaksana. Dibawah ini saya kutipkan kisah pembelajarann yang menceritakan tentang kehidupan pohon tua.

Rabu, 02 Februari 2011

CANGKIR YANG CANTIK


Sepasang kakek dan nenek pergi belanja di sebuah toko suvenir untuk mencari hadiah buat cucu mereka. Kemudian mata mereka tertuju kepada sebuah cangkir yang cantik.  "Lihat cangkir itu," kata si nenek kepada suaminya. "Kau benar, inilah cangkir tercantik yang pernah aku lihat," ujar si kakek. Saat mereka mendekati cangkir itu, tiba-tiba cangkir yang dimaksud berbicara; "Terima kasih untuk pujiannya, tapi kalian perlu tahu bahwa aku dulunya tidak cantik. Sebelum menjadi cangkir yang dikagumi, aku hanyalah seonggok tanah liat yang tidak berguna.